Pekanbaru. Riau– Ketua Umum Dewan Pimpinan Pusat Forum Komunikasi Generasi Antara Semua Suku (DPP FK-GASS), Denny Adhia yang akrab disapa Dinny, bersama sejumlah pengurus mendatangi Polresta Pekanbaru pada Selasa (29/04/2025) untuk melaporkan insiden dugaan perusakan dan pelecehan yang terjadi usai kegiatan Halalbihalal organisasi tersebut.
Dalam keterangannya kepada awak media, Dinny menjelaskan bahwa insiden tersebut terjadi pada Minggu (20/04/2025) di Kantor Sekretariat DPP FK-GASS yang berlokasi di Jalan Garuda Raya, Komplek Perumahan Griya Nusantara Sidomulyo, Kecamatan Marpoyan Damai, Pekanbaru.
“Acara Halalbihalal ini kami gelar sebagai bentuk mempererat tali silaturahmi antar pengurus. Dalam kegiatan itu juga dilakukan pembagian bibit pohon kepada para pengurus sebagai bagian dari mendukung program Gerakan Indonesia Menanam (Gerina) yang diinisiasi Presiden Prabowo Subianto,” ujar Dinny.
Namun sayangnya, acara yang bernuansa persatuan dan lingkungan itu diwarnai dengan aksi tidak menyenangkan dari sejumlah orang tidak dikenal. Mereka diduga melakukan perusakan kendaraan yang terparkir serta melontarkan kata-kata bernada penghinaan dan fitnah secara terbuka terhadap Dinny.
“Kami datang ke Polresta Pekanbaru untuk menuntut keadilan atas perlakuan tidak bermoral terhadap saya dan keluarga besar FK-GASS. Ini bukan hanya persoalan pribadi, tetapi juga menyangkut harga diri organisasi,” tegas Dinny.
Hal senada disampaikan Sekretaris Umum DPP FK-GASS, Miftahul Syamsir, yang juga menjabat sebagai Pemimpin Redaksi di salah satu media di Riau. Melalui pesan WhatsApp kepada wartawan, ia mengecam keras aksi tersebut.
“Tragedi ini benar-benar melukai hati kami. Ini bukan sekadar serangan kepada individu, tapi penghinaan terhadap seluruh keluarga besar FK-GASS yang tersebar di berbagai daerah,” ujarnya.
Miftahul menegaskan bahwa pihaknya telah mengantongi informasi terkait motif dan identitas pelaku. Ia mendesak aparat penegak hukum untuk bertindak cepat dan tegas demi menjaga stabilitas dan ketertiban masyarakat.
“Kami berharap aparat kepolisian bertindak profesional dan responsif sesuai dengan arahan Kapolda Riau, Irjen Pol Herry Heryawan, dalam mewujudkan situasi kamtibmas yang kondusif,” pungkasnya.Dinny Adhia