Carilah Pemimpin yang Berani, Tegas, dan Cinta Akan Kebenaran

Danau Lancang, 7 Februari 2025 – Menjelang pesta demokrasi tingkat desa yang diperkirakan akan berlangsung pada tahun 2025, Roki Rokendro Ginting, seorang warga Desa Danau Lancang, Kecamatan Tapung Hulu, Kabupaten Kampar, kembali meluncurkan karya tulisnya untuk menggugah kesadaran masyarakat dalam memilih pemimpin yang tepat.

 

Dalam tulisan yang dipublikasikan pada Jumat, 7 Februari 2025, sekitar pukul 11.00 WIB, Roki Rokendro Ginting yang dikenal sebagai seorang kontrol sosial, mengajak seluruh masyarakat untuk berpartisipasi aktif dalam pemilihan kepala desa. Ia menekankan pentingnya memilih pemimpin yang berani, tegas, bertanggung jawab, dan cinta akan kebenaran.

 

Menurutnya, masyarakat harus bijak dalam menentukan pilihan, jangan sampai tergoda oleh kandidat yang hanya haus akan jabatan tetapi tidak memiliki kepedulian terhadap rakyatnya. Pemimpin sejati adalah mereka yang mampu mengayomi seluruh masyarakat tanpa membeda-bedakan latar belakang suku, agama, dan budaya.

 

“Pilihlah pemimpin yang benar-benar merakyat, yang mampu membangun kebersamaan tanpa menciptakan perpecahan. Jangan memilih mereka yang hanya mementingkan kelompoknya sendiri,” tegasnya.

 

Ia juga menyoroti pentingnya persatuan dalam kehidupan bermasyarakat, terutama bagi warga pendatang yang telah sah secara hukum sebagai warga Desa Danau Lancang. Tidak boleh ada diskriminasi yang memisahkan antara masyarakat asli dan pendatang. Semua warga harus mendapat perlakuan yang sama dan berhak atas pelayanan dari pemerintah desa.

 

Sebagai penutup, Roki Rokendro Ginting mengajak seluruh masyarakat untuk bersama-sama menyukseskan pesta demokrasi ini dengan menjunjung tinggi nilai-nilai Pancasila. Ia berharap pemilihan kepala desa nantinya dapat menghasilkan pemimpin yang benar-benar peduli terhadap kepentingan masyarakat dan membawa kemajuan bagi Desa Danau Lancang.

 

“Mari kita sukseskan pesta demokrasi di daerah kita masing-masing demi terwujudnya keadilan dan kesejahteraan bagi seluruh rakyat,” tutupnya.

 

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *